Kapolda Jabar Melaksanakan Jum’at Curhat Bersama Generasi Milenial

    Kapolda Jabar Melaksanakan Jum’at Curhat Bersama Generasi Milenial
    Kapolda Jabar Irjen. Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.IK., M.Si., MM. Didampingi PJU Polda Jabar melaksanakan acara Jum'at Curhat Kapolda Jabar Bersama Generasi Milenial di Bumi Perkemahan Kiara Payung Sumedang, Jum’at (22/12/2023). Selain Kapolda Jabar dan PJU Polda Jabar, kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Pusdiklat Jabar,   Sekretaris Saka Sako Warga Jabar serta Siswa/Siswi Madrasah Aliyah Se-Jabar. Dalam kegiatan Jumat Curhat, mekanisme yang dilakukan Kapolda Jabar yaitu berkesempatan berdialog dengan generasi milenial di Bumi Perkemahan Kiara Payung. Tujuan kegiatan Dialog Jum’at Curhat ini untuk melaksanakan Jumat Curhat secara serentak yang dilaksanakan oleh Kasatwil, Kapolda dan Kapolres secara langsung dan tidak diwakilkan. Dimana Jum’at Curhat untuk memberikan peluang bagi pejabat tersebut untuk mendengar dan memahami pandangan serta perasaan generasi milenial terkait berbagai isu yang relevan. Acara ini menjadi wadah penting untuk menjalin koneksi antara aparat Kepolisian dan masyarakat muda, menciptakan atmosfer dialog yang konstruktif dalam upaya meningkatkan keamanan dan kepercayaan di kalangan generasi milenial. Selain itu, para peserta di beri kesempatan untuk berdiskusi Kapolda mengenai permasalahan-permasalahan  yang terjadi di wilayah jawa barat khusus nya tentang kenakalan remaja dan mekanisme pembuatan sim serta ketentuan rekrutmen menjadi anggota Polri. Kegiatan ini dilaksanakan di dalam acara Kemah Bakti Harmoni Beragama II Saka Amal Bakti Jawa Barat, yang mana diikuti oleh 4.500 Siswa/Siswi Madrasah Aliyah Se-Jawa Barat. 

    polri
    Dwi Wahyuningsih

    Dwi Wahyuningsih

    Artikel Sebelumnya

    Sambangi Warga Untuk Tingkatkan Harkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Laksanakan Kegiatan Pengamanan Operasi Lilin...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami